Cara Membuat Blog di Blogger dengan Mudah

Cara membuat blog nyatanya sangatlah mudah. Namun, Kamu harus memahami berbagai jenis situs web apa saja yang menawarkan layanan blog. Salah satu situs blog gratis yang paling populer adalah Blogger.com, yang sekarang dimiliki oleh Google.

 

Jadi, ketika kamu ingin membuat blog lebih mudah dengan Blogger.com, maka kamu wajib memiliki akun Gmail. Baru setelah itu, Kamu sudah bisa membuat akun di Blogger.com. Dan yang menjadi pertayaan, apakah kamu sudah tahu cara membuat blog di blogger?

 

BACA JUGA: Cara Redirect Domain Menggunakan Metode File .htaccess

Cara Membuat Blog di Blogger dengan Mudah

Jika belum mengetahui, tenang saja! Di sini, kita akan memberikan cara membuat blog di blogger dengan mudah dalam waktu singkat. Jadi perhatikan saja langkah-langkahnya dengan seksama.

1. Cara Membuat Nama Blog di Blogger

  1. Masuk ke Blogger.
  2. Klik ikon panah ke bawah di sebelah kiri.
  3. Klik Blog Baru.
  4. Masukkan nama blog Kamu.
  5. Klik Berikutnya.
  6. Pilih URL atau alamat blog.
  7. Klik Simpan.

2. Cara menambahkan halaman ke blog Kamu

Langkah kedua dalam membuat blog adalah:

langkah 1: lihat halaman saya

  1. Masuk ke Blogger.
  2. Klik ikon panah bawah di kiri atas.
  3. Pilih blog yang akan diperbarui.
  4. Klik Tata Letak di menu sebelah kiri.
  5. Di bagian Tampilkan Halaman, klik Tambah Gadget.
  6. Pada jendela yang muncul, klik Tambah (+) di samping Halaman.
  7. Atur preferensi Kamu dan klik Simpan.
  8. Klik Simpan Pengaturan di sudut kanan atas.

Langkah 2: Membuat, mengedit, dan menghapus halaman

  1. Masuk ke Blogger.
  2. Klik ikon panah bawah di kiri atas.
  3. Pilih blog yang akan diperbarui.
  4. Pilih Halaman dari menu sebelah kiri.

Langkah 3: Pilih halaman yang ingin Kamu lihat

  1. Klik Tata Letak di menu sebelah kiri.
  2. Di bagian Halaman, klik Edit.
  3. Pilih halaman yang ingin Kamu lihat.
  4. Klik Simpan.
  5. Klik Simpan Pengaturan di kanan atas.

3. Cara membuat, mengedit, mengelola, dan menghapus postingan

Setelah berhasil menyelesaikan langkah pertama dalam membuat blog, Kamu dapat mulai menulis postingan ke blog Kamu. Berikut ini caranya:

Menulis Postingan Baru

  1. Masuk ke Blogger.
  2. Klik Postingan Baru (+).
  3. Buat postingan Kamu.
  4. Klik Pratinjau untuk melihat tampilan postingan Kamu setelah dipublikasikan. publikasikan postingan Kamu.
  5. Untuk menyimpan tanpa menerbitkan: Klik Simpan.
  6. Untuk mempublikasikan: Klik Publikasikan.

 

BACA JUGA:

4. Cara menambahkan label ke postingan Kamu

Kamu dapat menggunakan label untuk mengatur postingan Kamu. Pembaca dapat menggunakan label untuk memfilter konten yang mereka terima.

  1. Masuk ke Blogger.
  2. Klik postingan yang sudah ada atau postingan baru (+) untuk membuka tampilan editor.
  3. Klik ikon Label di sebelah kanan.
  4. Masukkan keterangan atau klik keterangan yang sudah ada.
  5. Untuk menambahkan beberapa label ke postingan, pisahkan label dengan tanda koma.

5. Cara menjadwalkan postingan Kamu

  1. Masuk ke Blogger.
  2. Klik ikon Postingan di bawah nama blog Kamu, lalu klik judul postingan yang ingin Kamu publikasikan.
  3. Di bilah sisi kanan, klik panah bawah di samping ikon Publikasikan.
  4. Pilih Pengaturan Tanggal dan Waktu.

Dan itulah cara membuat blog di Blogger. Situs blogging gratis ini pengerjaannya sangat sederhana dan mudah digunakan oleh para pemula. Jadi, apakah kamu tertarik untuk membuat blog sendiri?