Panduan Lengkap Cara Beli Domain Untuk Blog – Sebuah blog
merupakan salah satu hal yang sudah banyak ada saat ini di Internet, terutama
dalam hal informasi perusahaan atau bahkan edukasi. Biasanya sebuah blog diurus
atau dikerjakan seseorang yang dimana nanti dirinya yang akan memberikan atau
mempublish informasi tersebut. Biasanya sebuah blog membutuhkan kepercayaan
para pengunjung atau orang yang akan mengunjunginya, salah satunya dengan cara
mengubah domain.
Sebagaimana kita tahu bahwa kebanyakan blog dengan domain
.blogspot.com, banyak sekali orang yang tidak bertanggung jawab memberikan
informasi yang cukup salah atau menyesatkan. Maka dari itu, hal pertama yang
biasanya diperhatikan atau dilihat pengunjung adalah dari domainnya tersebut. Oleh
karena itu, di tutorial maswisnu.com kali ini akan memberikan panduan lengkap cara
beli domain untuk blog.
Inilah Panduan Lengkap Cara Beli Domain Untuk Blog lewat google.
Domain biasanya menjadi suatu kepercayaan untuk pengunjung
karena kalian diharuskan untuk mengisi data diri dan membelinya. Jadi para
pengunjung dapat melihat effortnya, dan jika terjadi penipuan dapat melakukan
report domain kepada cyberpolice.
Cara Membeli Domain lewat google.
1. Pastikan kalian telah login di dalam blogger kalian,
setelah itu kalian bisa menuju ke Situs Google Domain Beta. Nantinya akan
dialihkan ke dashboard domain kalian, jika sebelumnya kalian belum pernah
memiliki dapat meng klik tombol temukan domain yang cocok.
2. Setelah itu kalian akan dialihkan ke menu dapatkan domain
baru, dan kalian dapat mengisi domain yang ingin kalian miliki.
Biasanya akan dilakukan pengecekan domain tersebut tersedia
atau tidak. Biasanya jika tidak kalian akan diberikan pilihan domain lainnya
yang tersedia untuk alamat kalian. Atau bahkan kalian akan diberikan saran
alamat yang cocok untuk domain yang kalian inginkan dengan saran alamat yang
sesuai.
3. Setelah itu kalian bisa mengklik domain yang ingin kalian
gunakan tersebut. Nantinya akan muncul penjelasan atau insight untuk domain
tersebut pada alamat kalian. Seperti kelebihan apa saja yang kalian akan
dapatkan, dan juga pertimbangan apa yang cocok untuk kalian lakukan.
Jika dirasa kalian telah setuju dengan semua, dapat kalian
klik ikon keranjang tersebut. Dan nanti akan muncul pop up dibawah, dan kalian
dapat klik button buka keranjang.
4. Setelah itu kalian dapat beberapa pilihan yang dapat kalian
lakukan pada pendaftaran. Jika kalian tidak ingin masa perpanjangan otomatis,
dapat kalian non aktifkan pada button biru tersebut. Mungkin kalian ingin sekaligus
memberikan alamat email bisnis, dapat centang kotak “email khusus dengan”.
Setelah selesai semua dapat klik tombol pratinjau pembayaran.
5. Setelah itu akan muncul halaman pada bagian bawah halaman
tersebut, yang dimana dapat kalian isi dengan data diri kalian tersebut. Setelah
semua selesai di isi dengan sebenar-benarnya, dapat kalian klik tombol tinjau pembelian.
6. Nantinya akan muncul form pembelian kalian yang dimana
kalian dapat memberikan informasi pembayaran, seperti Visa, ATM, Master Card
hingga kartu kredit. Atau kalian dapat menggunakan pembayaran dengan kartu
Google Pay. Jika semua selesai dapat klik beli, dan secara otomatis masuk ke
dalam dashboard Google Domains kalian.
Domain tersebutlah yang nantinya membuat blog kalian terlihat
professional, dan juga menambah kepercayaan pengunjung.
Nah Itulah dia merupakan panduan lengkap cara beli domain untuk blog lewat google untuk kalian. Semoga kalian dapat
terbantu dan juga bisa mengembangkan blognya menjadi lebih baik lagi, dan jangan lupa untuk baca tutorial blogger lainya di tutorial blog maswisnu.com.